Kalau Engkau Bagai Laut
Gubahan Ikhsan Falihi
Kalau engkau bagai laut;
Bolehkah daku berlayar arungi laut itu?
Bila malam kelam
Di bawah rembulan menerangi gelombang
air lautan nampak hitam
Bila malam ditelan siang
air laut begitu membiru.
Sungguh daku terlalu merindu
Meski daku tahu
Terkadang hadir badai suatu waktu,
diselingi gemuruh pasang surut,
dari dasarnya ditemukan gemerlap mutiara
yang membuat makhluk sungguh takjub,
Itulah mengapa nelayan gemar melaut
pada perahu berderit mengapung
meski badai mengerikan merundung
sekalipun menantang maut
demi hidup bisa terus
ikan segar nan hidup harus dirangkul
Kalau engkau bagai laut;
Izinkan daku berlabuh
walau sementara waktu
pada pantai bermesraan lalu bersenda gurau
Digubah oleh Ikhsan
(Ikhsan Falihi Penyair Pinggir Kali)
Pantai Ngliyep, Malang, Indonesia
Minggu, 6 Desember 2020